Thursday, October 17, 2013

Teh chamomile


Teh chamomile merupakan ramuan herbal yang telah digunakan selama ribuan tahun. Teh jenis ini terutama dikenal karena sifat penyembuhannya terhadap masalah perut dan tidur.
Selain kedua manfaat kesehatan tersebut, teh chamomile juga memberikan beberapa manfaat kesehatan lain.
Mari kita lihat apa saja yang dapat dilakukan teh bunga chamomile untuk kesehatan kita, dilansir dari Ihomeremedy.net.

1. Membantu tidur lebih baik

Jika Anda mengalami kurang tidur atau menderita insomnia, maka teh chamomile adalah obatnya. Beberapa studi mengenai kaitan teh chamomile dengan subjek terkait telah dilakukan. Dan teh chamomile dapat membantu mendapatkan tidur yang lebih baik.
Mengonsumsi teh chamomile murni sebelum tidur dapat membantu Anda tidur lebih cepat dan sehat. Membantu mengatasi masalah tidur adalah salah satu manfaat kesehatan yang paling mengagumkan dari teh chamomile.

2. Kesehatan perut

Manfaat utama teh chamomile lainnya adalah menyembuhkan banyak masalah perut dan mengurangi gejala dasar yang terkait dengan gangguan pencernaan dan kesehatan perut secara keseluruhan. Juga mengandung sifat anti-inflamasi dan antibakteri yang kuat, yang dapat meringankan kram perut, sakit perut, flu, keasaman perut, tersentak dan gas.

3. Mengurangi kulit bengkak

Satu studi yang dilakukan oleh sebuah organisasi pemerintah di Jerman menunjukkan bahwa teh chamomile dapat mengurangi pembengkakan dan bertarung melawan bakteri secara efektif. Hal ini juga bermanfaat untuk kondisi kulit seperti eksim, cacar air. Menggunakan teh chamomile, celup ataupun ekstrak, bisa baik bagi masalah-masalah kulit dan pembengkakan atau infeksi umum lainnya.

4. Sakit kepala migrain

Teh Chamomile dapat membantu orang yang menderita serangan nyeri migrain yang parah. Dapat membuat otot lebih rileks dan memastikan tidur yang lebih baik, yang merupakan alasan yang sangat umum untuk sakit kepala migrain.
Yang paling penting, teh chamomile membantu meringankan rasa sakit dengan cara meringankan beberapa gejala dasar. Hal ini juga bermanfaat untuk sakit kepala yang disebabkan oleh flu, stres dan kecemasan.

5 . Mencerahkan kulit dan mengurangi lingkaran hitam

Selain manfaat kesehatan, ramuan teh chamomile juga merupakan salah satu bahan favorit untuk kecantikan. Ia sangat efektif untuk mencerahkan kulit dan merawat kulit secara keseluruhan. Teh chamomile juga dapat menghilangkan lingkaran gelap di bawah mata.
Untuk kedua masalah, celupkan kantong teh chamomile selama 5 menit dan dinginkan secukupnya agar dapat ditoleransi oleh kulit ekstrenal. Setelah itu, ambil kantong teh dan letakkan di bawah mata dan permukaan kulit. Anda juga dapat menggunakan uap panas dari teh chamomile. Mandi dengan teh chamomile juga bermanfaat untuk masalah kulit secara keseluruhan.

6. Wasir

Bagi penderita wasir, menggunakan salep adalah cara yang populer untuk menyingkirkan rasa sakit secara instan. Teh chamomile merupakan salep yang baik untuk wasir. Satu studi menunjukkan manfaat salep chamomile dalam mengurangi gerakan usus penderita wasir.

7. Diabetes

Orang dengan diabetes dapat menikmati manfaat kesehatan yang luar biasa dari teh chamomile dengan mengambil beberapa cangkir teh setiap hari. Ia dapat membantu mengelola diabetes dan menurunkan kadar gula darah.
Dari penelitian yang dilakukan oleh Diabetes Research Centre, melaporkan bahwa orang-orang yang minum teh chamomile setiap hari mampu menurunkan gula darah mereka hingga seperempat. Teh chamomile bekerja pada tingkat gula darah tanpa mempengaruhi sistem insulin.

8. Meningkatkan sistem kekebalan

Teh Chamomile ditemukan sebagai teh peningkat sistem kekebalan tubuh terbaik. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang yang mengkonsumsi lebih dari dua cangkir teh chamomile setiap hari meningkatkan unsur antibakteri dalam tubuh yang disebut hippurate. Teh ini juga mengandung beberapa bahan yang membantu membangun sistem kekebalan yang kuat.


0 komentar:

Post a Comment

Blog ini bersifat DoFollow. silahkan tinggalkan komentar yang sesuai dengan konten artikel. komentar yang tidak perlu akan kami hapus. Terima Kasih Atas Kunjungannya.

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More