pemaje pisau khas lombok - barang antik peninggalan nenek moyang sebagai warisan budaya

Pemaje-Pisau Khas Lombok

pemaje menyimbolkan pengganti satu tulang rusuk laki-laki yang diambilkan untuk dijadikan tulang hawa. sehingga, yang membawa pemaje di Lombok adalah kaum laki-laki dengan cara diselipkan di depan pada bagian sebelah kiri. makna filosofi lain yang dapat dipetik dari pemaje adalah...

Ashitaba Flower

Kerajinan Anyaman Ketak

Ketak merupakan salah satu kerajinan yang saat ini mulai banyak berkembang di Lombok, kerajinan ini berkembang pesat dan sangat banyak diminati oleh penikmat kerajinan domestik maupun mancanegara..

menjadi reseller produk ashitaba kami

Mau ikut jualan ashitaba..???

Kami Mencari Reseller Produk Ashitaba.. Demi memperluas Jaringan penjualan, kami membuka kerjasama untuk siapa saja yang ingin ikut untuk menjadi distributor atau penyalur produk ashitaba kami. ...

lombok hand weaving

Lombok Hand Weaving - Sembalun Woven

Lombok is one region in Indonesia that produced weaving with very reach texture and design. people of Lombok wearing weaving cloth on some of culture ceremonial and it has sacred value. also for traditional Lombok people (Sasak Tribe) some kind of weaving as a social identity...

Sasak Tribe traditional fish trap

kodong is a simple trap to catch the fish. it made from bamboo and ratan, over a hundreed years traditional people using kodong as trap to catch the fish on the river..

Our Ashitaba Plantation on Lombok

Ashitaba (Angelica keiskei Koidzumi) adalah salah satu jenis tanaman obat yang sangat populer di Jepang. Getah Ashitaba merupakan bahan baku utama produk obat-obatan, sementara daunnya adalah bahan baku Teh Herbal dan kopi Ashitaba (bubuk) yang berfungsi sebagai anti oxidant,.

Tuesday, August 13, 2013

Mie Instan Jalapeno

Kali ini saya mau berbagi pengalaman sekalian mau bagi-bagi resep mi instan Mas Bro dan Mba Bro, sebenearnya ini resep level chef-chef hotel berbintang, tapi mumpung saya lagi enak hati tidak apalah saya bagikan saja resep ini kesemua orang agar semua orang bisa merasakan sedapnya resep mie instan yang telah menjadi makanan idola saya setiap kali kepepet heheh namanya juga mie instan.

Ok tanpa banyak basa-basi, kita mulai saja resep rahasia mie instan ini. tapi sebelum saya menjelaskanya, ada baiknya saya berikan photonya terlebih dahulu agar lebih mudah dalam menjelaskan, karena kata orang graphis a picture means thousand word, bukan begitu..?? ini dia photonya, silahkan dipelototi dengan seksama bro.

setelah lihat gambarnya, mas bro dan mbak bro pasti sudah bisa menebak kan, bagaiman rahasia mie instan ini saya buka untuk umum. resepnya hanya di iriskan cabe jalapeno dan diguyur air panas, lalu letak rumitnya dimana?? emang ga rumit mas bro saya aja yang melebihkan hehehehe. hmmm tapi jangan salah, mie instan jalapeno ini mempunyai rasa yang khas ala cabe ijo pedas jalapeno yang tak tergantikan oleh rasa-rasa cabe lainya.

please try it at home. :)
good luck, semoga berhasil :))


Monday, August 12, 2013

Quality organic vegetable

Siapa bilang kualitas sayur organik tidak bisa bersaing, berikut ini photo/katalog sayuran organik yang kami tanam dan kembangkan di ladang organik kami dan berhasil dibudidayakan dengan baik. aroma, rasa, daya tahan yang sangat kuat juga tentunya sangat sehat menjadi atribut penting sayur organik ini untuk menjadi kualitas bersaing. lalu bagaimana dengan harga?untuk harga sayuran berkualitas organik ini sangat bersaing dan terjangkau tidak berbeda dengan sayuran-sayuran an-organik lainya.

Basil Spicy Globe/Basil Mint

lebih akrab disebut dengan kemangi, atau daun wangi dengan aroma yang khas. Basil spicy globe mempunya aroma lebih tajam bila dibandingkan dengan kemangi lokal, rasanya pun sangat khas yaitu ada rasa seperti mint jika dikunyah. selain itu, karena sifatnya yang organik sayuran basil ini lebih tahan lama dengan daya simpan 2-3 hari pada suhu ruangan dan bisa 5 hari pada suhu chiller. yang terpenting karena sayuran ini tidak disemprot racun alias pestisida yang pastinya membuat sayuran basil kami lebih sehat.
Organik Basil Spicy Globe.

Basil Sweet Genoves

Agak sedikit berbeda dengan basil spicy globe, kesamaan terdapat pada aroma yang sama-sama mempunyai aroma yang kuat. basil jenis sweet genovese ini berdaun lebar lebih mengkilap, berbatang lebih besar dan bila dikunyah tidak memilki rasa menthol seperti basil spicy globe. basil jenis ini paling banyak digunakan di restoran yang menyediakan menu makanan Western Food alias masakan kebara-baratan :).
Basil Sweet Genoves

Cabe Rawit

Ini dia cabe rawit organik, tampilanya fresh, warnanya lebih alami tidak seperti warna plastik, ukurannya sedikit lebih besar daripada cabe rawit lokal biasa. bagaimana dengan tingkat kepedasan?untuk pedas jangan ditanya, Anda bisa merasakannya sendiri dengan mencoba mengambil salah satu saja dan mengunyahnya sampai halus hehehehe. kelebihan yang menonjol dari cabe rawit organik ini adalah mampu bertahan hingga 8 hari setelah dipetik, sangat cocok untuk pengiriman jarak jauh untuk pemesanan diluar daerah se-Nusantara (asalkan jangan di kayangan ya). selain itu yang sudah pasti, adalah cabe kami tidak diracuni alias diberikan pestisida yang menjadikanya cabe sehat. mau sehat, makan cabe ini 3x sehari hehehehehe..
Tumpukan cabe rawit

Cabe Rawit

Coriander Leaf/Daun Ketumbar

Anda seorang koki? sudah pasti kenal dengan daun ber-aroma walang sangit ini.hmmm jika Anda bukan koki sayang sekalli, mungkin Anda kurang kenal, untuk itu keep reading ini ya:). dalam dunia bumbu-bumbuan tak lengkap rasanya jika tidak dihadiri oleh ketumbar atau bahasa kerenya coriander, biasanya Restoran yang menyediakan Western food pasti menyediakan daun koriander ini untuk mendapkan aroma walang sangit, males kali ya chef-nya nangkepin walang sangit makanya pakai coriander. hmm selain itu, daun coriander punya kami pasti lebih sehat karena tidak diberikan pestisida alias organik, sifat daun yang berbau walang sangit ini membuat para ulat dan sekutunya ternyata malas menghampiri, alhasil daun coriander bersih, tanpa bolong dan tanpa ulat bahkan jamur.

Organik Coriander leaf

Egg Plant/Terong Black Beauty

Egg Plant namanya, hmm kok agak kurang nyambung ya?ga terlihat seperti telur, mana ada telur bebek atau ayam sebesar ini. lebih nyambung kali ya kalau diberi nama Egg Dinosaurus Plant karena lebih mirip telur dinosaurus yang besar hehehe. nah kalau disebut black beauty pasti nyambung karena terong ini terlihat cantik dan lezat sekali. terong black beauty ini bisa mencapai berat 1-1.5kg/buahnya wow its big, jadi kalau beli 5 buah saja sudah cukup untuk buat lalapan dan beri makan orang satu kampung (lebay). egg plant lebih mantap jika dinikmati saat muda pada pertengah umur buahnya, rasanya keriuk-kriuk, lezat, renyah, seger dan kalau dicobain Pak Bondan pasti bilang Makyuuuuusssss. bagaimana cara memasaknya?saya juga ga tau hehehe yang pasti enak deh, si koki pasti tau. huft hampir lupa, black beauty ini masih sangat jarang dibudidayakan, jika Anda sering jalan-jalan disawah dan melihat terong ungu panjang itu bukan egg plant, itu pasti terong ungu sepupu deket egg plant. warna eggplant lebih mendekati kehitaman mengkilat seperti cat mobil yang sudah diberi KIT. jangan salah ya brow.
Organik Egg plant/Black Beauty 

Grand Rapid Lettuce/Selada keriting hijau

Anda suka Burger?jika Anda seorang penggemar makanan barat yang nama hamburger ini pasti sering lihat donk sayur keriting cantik ini, ya sebenarnya sayur ini lebih cantik ketika tidak sedang dipajang diatas burger. rasanya kriuk-kriuk,lezat, mempunyai rasa khas tersendiri tidak seperti sayuran kol dan tentunya pasti sehat karena kami tidak berikan racun alias semprot pestisida. konon menurut beberapa ahli gizi sayur ini mempunya antioxidant yang tinggi. oleh karena itu jika mau sehat, musti banyak makan sayuran sejenis selada keriting ini, dan kalau mau irit pesan sayurnya lewat kita ya hehehehehe.
Grand Rapid/selada keriting hijau

Jalapeno/Cabe Itali

ini dia cabe cantik dari italia, jauh-jauh mampir ke indonesia cuman buat dimasak tok. bentuknya yang pendek gemuk berisi merupakan ciri khas dari cabe ini, sekilas jika dibanding dengan cabe lain yang mirip sepertinya cabe ini tidak pedas, pepatah bilang jangan lihat buku dari sampulnya begitu pula cabe ini jangan lihat dari cantiknya, cantik-cantik gini pedasnya minta ampun (berani coba???). tak hanya pedas dan cantik, jalapeno menghadirkan rasa pedas khas tersendiri yang unik pada masakan, Anda bisa dengan mudah membedakan masakan mana yang diberikan cabai jalapeno dan yang tidak. sangat cocok untuk disajikan bersama nasi goreng, tumisan, sambal dan masakan lainya. masalah aroma, jalapeno memilki aroma khas tersendiri tidak seperti cabe hijau pada umumnya, aroma ini membentuk identitas jalapeno dalam racikan masakan. diluar negeri sono, jalapeno banyak disajikan dalam bentuk acar kalengan yang dijual di minimarket dan swalayan.
jalapeno cabe itali, cabe hijau pedas
organik jalapeno/cabe itali

Tomat Organik

Anda pasti tau tomat kan?Anda pasti orang aneh jika tidak tau tomat heheheh (kidding bro). tomat organik yang kami budidayakan tentunya berbeda dengan tomat yang ditanam anorganik. perbedaan telak pada daya simpan tomat organik yang mampu bertahan hingga 7 hari dalam suhu ruangan tanpa diberikan threatment chiller, tidak mudah lonyok/rusak. selain itu tomat organik rasanya jelas lebih legit dan enak pastinya renyah dan sehat. kalau Anda penggemar sambel beberok(sambel orang lombok), sambel ulek mentah, tentunya tomat ini menjadi pilihan yang sangat tepat untuk Anda.
tomat organik dibudidayakan oleh petani rinjani pano lombok
tomat organik berkualitas dan tahan lama

Parsley

hedeeeh sayur apa lagi ini namanya aneh sekali. diambil dari nama seorang penyannyi terkenal tahun 70an elvis parsley hehehe (ngarang bro). parsley biasanya digunakan sebagai garnis, juga sebagai bumbu-bumbuan, masakan dengan bumbu parsley memilik aroma khas (namanya juga dikasi parsley kalau dikasi daun semangka ya ga enak bro). jika Anda seorang koki saya pasti tidak sulit untuk menjelaskannya, jadi saya asumsikan Anda adalah seorang koki profesional sehingga saya tidak panjang lebar lagi. parsley kami organik dan kualitas terjamin boleh diadu.
organik parsley
untuk informasi pemesanan sayur-sayur diatas, Anda dapat berhubungan dengan:
Nizar
081804063653 (bisa sms, whatsApp dan kakao talk) sorry ga bisa BB soalnya saya penggemar apple :) hehehehehe
nizarjoe@gmail.com
serius buyer diproritaskan, mau tanya-tanya juga boleh asalkan beli ya :)

Sunday, August 11, 2013

Pertanian Organik Lombok NTB

Green house dan lokasi pertanian organik kami, berada pada ketinggian 600 meter diatas permukaan laut, merupakan area sebaran vulkanik gunung rinjani. dari tempat ini rinjani dapat terlihat dengan jelas. 
Awalnya kami berfkir ini akan sulit dan akan menyita banyak biaya, sempat pula bayangan kekhawatiran akan kegagalan dan resiko yang akan ditempuh menjadi momok menakutkan, pendapat demi pendapat kami kumpulkan dan kami jadikan rujukan,  tak sedikit yang mengatakan ini tidak akan berhasil mengingat kebanyakan dari mereka yang berpendapat merupakan pengikut setia dan konsumen obat-obatan kimia yang digunakan life booster dan teknik pemaksaan kepada tanah dan tumbuhan.
kegiatan bertani, penanaman selada bulat organik (head lettuce)
Kami sadar, kembali ke alam pasti lebih baik, kami percaya tumbuhan punya kehendak dan tidak suka dipaksa seperti mahluk lain pada umumnya, kami yakin tumbuhan dan tanah merupakan ekosistem yang dapat saling melengkapi dan bekerjasama dengan baik untuk sebuah keseimbangan yang menguntungkan bagi manusia yang menyadarinya, kami sangat percaya jika  memberikan yang terbaik ke alam, maka alam akan memberikan imbal yang lebih baik kepada kita. kami yakin organik akan memberikan impact yang baik untuk kehidupan, kesehatan serta perbaikan ekologi dan ekonomi. kami yakin ini menjadi hidup yang lebih baik untuk kami. 

Sampai saat ini, kami sedang mengembangkan sedikitnya 20 spesies sayuran organik untuk pasar lokal dan restaurant, dan akan terus dikembangkan sampai 70 spesies sayuran Asia-Eropa yang telah kami rencanakan dalam waktu dekat ini. 

akhirnya semua akan kembali ke Alam. Lets Go Green lets doing organic things. 

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More